Cara Mengunci Aplikasi Foto di iPhone Paling Mudah

Cara Mengunci Aplikasi Foto di iPhone

Kunci foto dan video Anda di perangkat iPhone


iPhone adalah salah satu smartphone canggih yang ada di dunia saat ini. Perangkat yang dikembangkan oleh Apple ini mempunyai segudang fitur canggih, salah satunya fitur untuk mengunci aplikasi foto. Lalu bagaimanakah cara mengunci aplikasi foto di iPhone? Simak artikel ini ya sob.

Selain digunakan untuk berkomunikasi, baik perangkat Android maupun iPhone juga bisa digunakan untuk menyimpan berbagai data pribadi, file berharga hingga sejumlah foto-foto pribadi.

Keamanan data sangatlah penting, jangan sampai data-data pribadi diakses oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu, artikel ini mimin hadirkan bagi kalian yang ingin melindungi privasi Anda.

Cara Mengunci Aplikasi Foto di iPhone

Dalam beberapa tahun terakhir, Apple telah mengembangkan sistem operasinya untuk meingkatkan keamanan di produknya, iPhone. iPhone mempunyai segudang fitur keamanan yang akan melindungi data-data penting bagi pengguna.

Dengan menggunakan langkah-langkah di bawah ini, diharapkan perangkat Anda akan menjadi lebih aman dan nyaman. Karena jika foto atau video privasi atau berharga di akses oleh orang lain maka akan berdampak buruk bagi kamu.

Dilansir dari banyupos.com, terdapat banyak sekali cara mengunci aplikasi foto di iPhone yang sangat mudah dan sederhana. Penasaran dengan caranya? Berikut cara mengunci aplikasi foto di iPhone.

1. Fitur Restrictions

Apple menyediakan fitur Restriction untuk membatasi berbagai item, termasuk aplikasi agar tidak bisa diakses di perangkat kamu. Untuk menunci aplikasi, foto, hingga video dengan fitur ini, simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Langkah pertama, buka perangkat iPhone Anda dan mengunjungi menu "settings".
  2. Selanjutnya scrolling ke bawah sampai menemukan opsi "General", lalu klik opsi tersebut.
  3. Saat Anda masuk ke menu 'Restrictions', aktifkan fitur ini dengan mengetuk tombol 'Off', kemudian pilih dan tekan tombol 'Enable Restrictions'.
  4. Setelah itu, Anda dapat memilih aplikasi, foto, atau video yang ingin Anda kunci dengan mudah.

2. Menggunakan Aplikasi Catatan

Selain fitur Restrictions, kamu dapat menggunakan aplikasi catatan yang ada di iPhone untuk mengunci foto di perangkat. Simak langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Buka iPhone kamu, kemudian buka aplikasi "settings".
  2. Kemudian pilih opsi catatan, klik "kata sandi" dan aturlah sandi yang kuat untuk mengunci aplikasi tersebut.
  3. Setelah berhasil mengatur kata sandi, selanjutnya buka aplikasi catatan lalu buat catatan baru. Klik ikon kamera, pilih foto/video yang ingin dikunci.
  4. Jika sudah berhasil ditambahkan, ketuk selesai dan kembali ke menu utama.
  5. Pada catatan yang baru Anda buat, tahan tekan dan pilih opsi 'Kunci Catatan'. 
  6. Belum selesai ya, setelah itu buka galeri dan hapus foto/video yang berhasil kamu kunci di aplikasi catatan.
  7. Foto dan video Anda akan aman di aplikasi catatan dan tidak bisa dibuka oleh orang lain, karena harus memasukan kata sandi untuk membukanya.

3. Manfaatkan Fitur Touch ID

Touch ID adalah sebuah fitur keamanan sidik jari yang ada di perangkat iPhone. Fitur ini sangat penting untuk melindungi privasi pengguna, termasuk mengamankan foto-foto, file hingga video berharga Anda. Simak caranya berikut ini:

  1. Buka iPhone Anda dan masukkan password jika diperlukan. Kemudian buka menu 'Settings'.
  2. Cari dan pilih opsi 'Touch ID & Password'.
  3. Masukkan password yang telah Anda tentukan ketika diminta, kemudian buka menu tersebut.
  4. Aktifkan fitur 'Touch ID' untuk aplikasi yang ingin Anda kunci.
  5. Jika diminta, tambahkan sidik jari Anda dengan mengikuti petunjuk pemindaian sidik jari.
  6. Kembali ke menu 'Settings'.
  7. Cari dan pilih opsi 'Passcode & Touch ID'.
  8. Aktifkan 'Passcode' dan 'Touch ID'.
  9. Terakhir, pilih aplikasi foto atau galeri yang ingin Anda kunci dengan menggunakan Touch ID atau password yang telah ditentukan.

4. Dengan Aplikasi

Jika cara di atas masih kurang memuaskan, kamu dapat mengunci foto dengan menggunakan aplikasi yang tersedia di App Store. Ada banyak sekali aplikasi-aplikasi untuk mengunci foto, apalagi layanan yang ditawarkan gratis.

Menarik bukan? Simak tutorialnya berikut ini:

Aplikasi KeepSave Vault

KeepSave Vault adalah aplikasi terbaik untuk menyembunyikan berbagai  foto dan video pribadi dengan aman yang akan terkunci dengan sebuah PIN. Aplikasi ini dapat kamu unduh melalui App Store.

  1. Unduh atau download aplikasi KeepSave Vault di App Store dan tunggu hingga instalasi selesai.
  2. Setelah berhasil diinstal, kemudian buka aplikasi ini. Anda akan diminta untuk membuat passcode, biasanya berupa PIN, dan cukup tekan tombol "OK".
  3. Kemudian, Anda akan diminta untuk memasukkan kode verifikasi ke dalam aplikasi dan tekan tombol "Submit".
  4. Aplikasi KeepSave Vault secara otomatis akan menyimpan album foto Anda. Jadi akan aman dengan menggunakan aplikasi ini.
  5. Untuk menambahkan foto yang ingin dijaga kerahasiannya, cukup ketuk tombol (+) di pojok kanan atas.
  6. Lalu klik menu "Import Photos", pilih foto atau video yang ingin Anda rahasiakan atau dikunci, lalu tekan menu "Hide".
  7. Jika Anda ingin mengembalikan foto atau video sehingga dapat dilihat lagi, cukup tekan foto tersebut dan kemudian ketuk lagi lalu pilih opsi "Unhide".

Tidak hanya itu saja loh, ada banyak aplikasi lain untuk mengunci foto di perangkat iPhone. Aplikasi tersebut adalah Photo anda Video Locker, Folder Lock, iProtect, AppLocker dan DisableLaunch Pro. 

Aplikasi tersebut dapat diunduh melalui App Store, downloadnya pun gampang, hampir semua orang mengetahui. 

Menyembunyikan data pribadi sangatlah penting, jika perangkat kamu hilang dan ditemukan oleh orang yang tidak bertanggung jawa tentu saja sangat berbahaya. Bisa saja membagikan foto atau video penting tersebut di media sosial.

Untungnya dengan banyaknya cara di atas, data-data penting Anda akan tersembunyi dengan aman. Sehingga tidak perlu khawatir terjadi pencurian data yang tentu saja tidak kamu inginkan.

Please Select Embedded Mode For Blogger Comments

أحدث أقدم