8 Laptop Terbaik 2023 untuk Mahasiswa Termurah

Laptop Terbaik 2023 untuk Mahasiswa
Laptop yang cocok untuk mahasiswa

Laptop adalah salah satu perangkat penting bagi sebagian orang, apalagi bagi mereka yang merupakan seorang mahasiswa di Universitas. Apa saja ya laptop terbaik 2023 untuk mahasiswa yang harganya murah? 

Nah di artikel ini, mimin mau membahas tentang laptop yang cocok untuk digunakan oleh mahasiswa. Bagi kalian yang memiliki dana terbatas, tidak masalah karena harganya terbilang cukup terjangkau. 

Perlu kamu ketahui, ada beberapa tips memilih laptop untuk pelajar, mahasiswa, atau seorang gamer. Dengan memilih secara tepat, kamu akan merasa puas dan sesuai dengan kebutuhan. 

Laptop yang berharga murah, sudah bisa digunakan untuk mengerjakan berbagai tugas kuliah. Bahkan bisa juga loh kamu gunakan untuk bermain game. Langsung saja, berikut Laptop Terbaik 2023 untuk Mahasiswa Termurah! 







1. Asus Vivobook 14 (M415) 















































Spesifikasi Asus Vivobook 14 (M415)
Layar IPS LCD 14.0" FHD, 60Hz, 220 nits, Color Gamut 45%
Prosesor AMD Ryen 3 3250U
OS Windows 11 Home
RAM 4GB DDR4
Storage 256GB SSD
Baterai 37Wh, adapter 45W
Fitur Fingerprint, Backlit, WiFi 5
Harga 4/256GB Rp 5.369.000





Rekomendasi laptop yang pertama adalah Asus Vivobook 14 (M415) dengan membawa sejumlah fitur unggulan. Laptop ini hadir dengan membawa panel IPS berukuran 14.0 inch yang sudah menawarkan resolusi Full HD. 

Layar tersebut mempunyai tingkat kecerahan maksimal hingga 220 nits serta sudah didukung color gamut 45% NTSC. 

Untuk performa, Asus Vivobook 14 (M415) ini didukung oleh prosesor AMD Rzyen 3 3250U yang sudah cukup baik untuk mengerjakan berbagai tugas. Prosesor itu dikombinasikan dengan RAM 4GB dan penyimpanan SSD 256GB.

Perangkat ini menjalankan sistem operasi Windows 11 Home, laptop telah mendukung backlit yang terkesan mewah serta pemindai sidik jari. 

Dapatkan informasi teknologi, bisnis hingga olahraga di website tanoniha.com. Simak rekomendasi laptop untuk mahasiswa di bawah ini. 



2. Asus Vivobook 14 (A1400) 















































Spesifikasi Asus Vivobook 14 (A1400)
Layar IPS LCD 14.0" FHD, 60Hz, 220 nits, Color Gamut 45%
Prosesor Intel Core i3-1115G4
OS Windows 11
RAM 4GB DDR4
Storage 256GB SSD
Baterai 37Wh, adapter 45W
Fitur Fingerprint, Backlit, WiFi 5
Harga 4/256GB Rp 5.849.000





Jika menginginkan spesifikasi yang lebih tinggi, Anda bisa mempertimbangkan perangkat Asus Vivobook 14 (A1400) sob. Namun tentu saja, harganya sedikit lebih tinggi dibandingkan rekomendasi sebelumnya. 

Asus Vivobook 14 (A1400) ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ i3-1115G4 yang mempunyai clock speed hingga 4,1GHz. Dengan prosesor ini, performanya sangat kencang untuk bermain game. 

Sama seperti sebelumnya, Laptop ini hadir dengan panel IPS berukuran 14.0 inch beresolusi Full HD. Layar tersebut mempunyai tingkat kecerahan maksimal 220 nits, color gamut 45% NTSC serta refresh rate 60Hz. 

Asus Vivobook 14 (A1400) hadir dengan RAM 4GB DDR4 yang masih bisa di upgrade. Sedangkan untuk storagenya dibekali dengan kapasitas 256GB SSD. 

Berjalan dengan sistem operasi Windows 11 Home, laptop ini dibekali dengan baterai 37WHrs yang telah didukung oleh adapter 45W. 







3. Lenovo V14 G2 ALC















































Spesifikasi Lenovo V14 G2 ALC
Layar 14.0" HD, 250 nits, Color Gamut 45%
Prosesor AMD Ryzen 3 5300U
OS Windows 11 Home
RAM 4GB DDR4, 12GB (4+8)
Storage 256GB SSD
Baterai 38Wh, adapter 65W
Fitur WiFi 5
Harga 4/256GB Rp 5.999.000
12/256GB Rp 6.999.000







Rekomendasi yang ketiga adalah Lenovo V14 G2 ALC yang menawarkan performa kencang serta beberapa fitur menarik bagi pengguna. Laptop ini cocok bagi Anda untuk kebutuhan kuliah, apalagi harganya hanya di kisaran Rp 5 jutaan saja. 

Lenovo V14 G2 ALC datang dengan menggunakan prosesor AMD Ryen 3 5300U yang dipadukan dengan grafis AMD Radeon Graphics RX Vega 6. 

Laptop ini mempunyai RAM 4GB Soldered DDR4-3200, jika masih kurang tersedia slot untuk memperbesarnya hingga 12GB (4GB soldered + 8GB SO-DIMM) DDR4-3200. Lenovo V14 G2 ALC mempunyai storage berkapasitas 256GB SSD, bisa diperluas hingga 1TB HDD dan 512GB SSD. 

Beralih ke baterai, laptop ini mengemas baterai berkapasitas 38Whrs dengan mendapatkan dukungan adapter 65W. Perangkat menjalankan sistem operasi Windows 10 Home. 

4. Lenovo IdeaPad Slim 14AMN7















































Spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 14AMN7
Layar 14.0" HD, 220 nits, Color Gamut 45%
Prosesor AMD Athlon Silver 7120U
OS Windows 11 Home
RAM 8GB
Storage 256GB SSD
Baterai 42Wh, adapter 65W
Fitur WiFi 6
Harga 4/256GB Rp 5.899.000





Bagi kalian yang sering berpindah-pindah aplikasi tanpa khawatir perangkat menjadi lemot, tentunya membutuhkan RAM berukuran besar. Tenang saja, kali ini ada Lenovo IdeaPad Slim 14AMN7 yang membawa kapasitas RAM 8GB LPDDR5-5500. 

Lenovo IdeaPad Slim 14AMN7 menggunakan prosesor AMD Athlon Silver 7120U yang berkolaborasi dengan grafis AMD Radeon 610M. Untuk storage dibekali dengan kapasitas 256GB SSD yang cukup lega untuk menyimpan beragam file. 

Layarnya sendiri memiliki ukuran seluas 14.0 inch, sayangnya resolusinya masih HD yang kurang begitu tajam. Layar tersebut mendukung tingkat kecerahan hingga 220 nits. 







5. HP 14s dq3109TU













































Spesifikasi HP 14s dq3109TU
Layar 14.0" HD, 250 nits, Color Gamut 45% NTSC
Prosesor Intel Celeron N4500
OS Windows 11 Home
RAM 8GB DDR4
Storage 256GB SSD
Baterai 41Wh, adapter 45W
Fitur WiFi 5, Backlit
Harga 8/256GB Rp 4.525.000





HP 14s dq3109TU adalah perangkat laptop dengan RAM berkapasitas besar yaitu 8GB DDR4. Sedangkan untuk storage nya dibekali dengan kapasitas sebesar 256GB SSD. 

Laptop ini mempunyai layar berukuran 14.0 inch dengan resolusi HD. Layar ini dilengkapi dengan brightness 250 nits dan color gambut 45% NTSC. 

Untuk performa menggunakan prosesor Intel Celeron N4500 dengan clock speed 2,8GHz. Keyboard sudah mendukung backlit sehingga lebih modern dan memanjakan mata saat dikondisi gelap. 




6. Acer Aspire Slim A314-22













































Spesifikasi HP 14s dq3109TU
Layar 14.0" HD, 250 nits, Color Gamut 45% NTSC
Prosesor Intel Celeron N4500
OS Windows 11 Home
RAM 8GB DDR4
Storage 256GB SSD
Baterai 41Wh, adapter 45W
Fitur WiFi 5, Backlit
Harga 8/256GB Rp 4.525.000





Laptop terbaik 2023 untuk mahasiswa selanjutnya yaitu Acer Aspire Slim A314-22 dengan harga di kisaran Rp 6 jutaan. Laptop ini mempunyai layar LCD dengan ukuran seluas 14.0 inch dan menggunakan resolusi HD.

Perangkat ini dibekali dengan memori yang lega dengan kapasitas RAM 8GB DDR4 serta storage 512GB SSD. Kapasitas tersebut memungkinkan pengguna untuk menyimpan file berukuran besar, bahkan jumlah yang banyak. 

Soal performa, Acer Aspire Slim A314-22 didukung oleh prosesor AMD Ryen 3 3250U yang cukup baik untuk menjalankan berbagai tugas. Bagi kalian mahasiswa, tentunya laptop ini terbilang cukup bisa diandalkan. 








7. Axioo Slimbook 14R5















































Spesifikasi Axioo Slimbook 14R5
Layar IPS 14.0" FHD
Prosesor AMD Ryzen 5 3500U
OS Windows 10
RAM 8GB DDR4
Storage 256GB SSD
Baterai 3600 mAh
Fitur -
Harga 8/256GB Rp 5.709.000





Axioo merupakan perusahan elektronik yang memproduksi laptop dengan kualitas tinggi di wilayah Indonesia. Brand lokal ini mampu menyaingi berbagai kompetitor dari negara lain seperti Asus, Lenovo dan lainnya. 

Axioo sangat serius dengan mengeluarkan produk yang memiliki spesifikasi tinggi berharga murah. Contohnya Axioo Slimbook 14R5 yang cocok bagi mahasiswa untuk menunjang kebutuhannya. 

Axioo Slimbook 14R5 membawa panel IPS LCD dengan ukuran seluas 14 inch yang menawarkan resolusi Full HD.

Laptop ini didukung oleh prosesor AMD Ryen 5 3500U yang berkolaborasi bersama RAM besar 8GB DDR4 serta storage SSD 256GB. Prosesor ini terbilang kencang dan berkinerja tinggi. Perangkat menjalankan sistem operasi Windows 10.



8. Axioo Mybook Z6















































Spesifikasi Axioo Mybook Z6
Layar IPS 14.0" FHD
Prosesor Intel Core i3-1215U
OS Windows 11
RAM 8GB DDR4, upgrade up to 64GB
Storage 256GB SSD
Baterai 55Wh
Fitur Bluetooth 5.1
Harga 8/256GB Rp 5.709.000





Axioo masih mempunyai segudang produk yang menarik untuk dilirik, salah satunya adalah Axioo Mybook Z6. Perangkat ini menawarkan spesifikasi tinggi dengan harga yang terjangkau. 

Axioo Mybook Z6 membawa prosesor Intel® Core™ i3-1215U yang sangat kencang. Meski memiliki prosesor generasi ke-12, laptop ini dibanderol dengan harga Rp 6 jutaa saja guys. 

Laptop yang sudah menjalankan sistem operasi Windows 11 ini memiliki RAM 8GB serta storage 256GB SSD. Untuk kapasitas baterai sebesar 55Wh.

Desain laptop ini juga sangat keren dan mewah, back cover berbahan metal yang menawarkan desain minimalis. 

Nah itulah rekomendasi laptop terbaik 2023 untuk mahasiswa yang memiliki dana terbatas. Terima kasih telah membaca artikel ini, semoga bermanfaat.

Please Select Embedded Mode For Blogger Comments

Previous Post Next Post