Operator Aritmatika MySQL (Lengkap + Contoh)

Cover untuk meningkatkan semangat belajar. Sumber: pexels
Operator aritmatika pada mysql digunakan untuk menjalankan operasi aritmatik atau perhitungan matematika seperti penjumlahan atau pengurangan. Berikut ini beberapa operator aritmatika yang dapat digunakan pada MySQL:
OperatorDeskripsiContoh
      +Melakukan penjumlahanselect 6 + 2
      - Melakukan penguranganselect 6 - 2
      * Melakukan perkalianselect 6 * 2
      / Melakukan pembagianselect 6 / 2 
    div Melakukan pembagian bulatselect div 2
% atau modMendapatkan sisa bagi

select  7 % 2 atau select 7 mod 2

Dalam penggunaannya, kita dapat langsung menggunakan operasi aritmatika pada mysql tanpa memilih tabel terlebih dahulu, contohnya seperti berikut:

mysql> select 6 + 2;
+-------+
| 6 + 2 |
+-------+
| 8 |
+-------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 6 - 2;
+-------+
| 6 - 2 |
+-------+
| 4 |
+-------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 6 * 2;
+-------+
| 6 * 2 |
+-------+
| 12 |
+-------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 6 / 2;
+--------+
| 6 / 2 |
+--------+
| 3.0000 |
+--------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 6 div 2;
+---------+
| 6 div 2 |
+---------+
| 3 |
+---------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 7 % 2;
+-------+
| 7 % 2 |
+-------+
| 1 |
+-------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 7 mod 2;
+---------+
| 7 mod 2 |
+---------+
| 1 |
+---------+
1 row in set (0.00 sec)

Sementara cara penggunaannya pada data tabel adalah sebagai berikut :

mysql> create table gaji (id int, gaji_pokok int, tunjangan int);
Query OK, 0 rows affected (0.24 sec)

mysql> insert into gaji values (1, 3000000, 355000);
Query OK, 1 row affected (0.12 sec)

mysql> select gaji_pokok + tunjangan from gaji;
+------------------------+
| gaji_pokok + tunjangan |
+------------------------+
| 3355000 |
+------------------------+
1 row in set (0.00 sec)

Perbedaan operator pembagian / dengan div adalah terletak pada hasilnya dimana operator pembagian / menghasilkan hasil bagi tanpa pembulatan, sedangkan div akan membulatkan hasilnya sehingga hanya mengambil angka di depannya saja, contohnya seperti berikut:

mysql> select 55 / 4;
+---------+
| 55 / 4 |
+---------+
| 13.7500 |
+---------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> select 55 div 4;
+----------+
| 55 div 4 |
+----------+
| 13 |
+----------+
1 row in set (0.00 sec)

Itulah sejumlah operator aritmatika pada mysql yang dapat digunakan untuk menjalankan operasi matematika, jangan sungkan untuk bertanya jika masih ada hal yang belum dipahami. Untuk mempelajari pembahasan lainnya silahkan lihat halaman daftar isi.

Please Select Embedded Mode For Blogger Comments

Previous Post Next Post